Yuk! Lihat Limosin di Halaman Markas Besar NU

Jakarta – Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) kelimpahan rezeki, kala MNC Peduli mengantarkan langsung sebuah limosin ke halaman markas PBNU di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Tapi, nanti dulu. Limosin yang dimaksud bukanlah sedan panjang buatan Cadillac, Chrysler atau Rolls Royce berfasilitas jacuzi dan minibar di dalamnya, melainkan seekor sapi dengan ukuran yang luar biasa besar.

Sapi seberat 1,1 ton ini, dijelaskan Chairman & CEO MNC Group, Hary Tanoesoedibjo, merupakan hewan kurban sumbangan dari perusahaan-perusahaan mitra MNC Group yang menitipkan sumbangan kurbannya lewat MNC Peduli.

“MNC Peduli menyerahkan sapi limosin seberat 1,1 ton untuk kurban Idul Adha kepada PBNU di kantor PBNU, Jakarta,” terang Hary Tanoe saat menyerahkan langsung sapi limosin.

Dalam kesempatan tersebut, Hary Tanoe turut mengimbau kepada masyarakat yang mampu secara finansial untuk berkurban. Selain untuk menunaikan perintah agama, berkurban dianggap sebagai cara yang tepat untuk berbagi kesejahteraan kepada seluruh masyarakat.

“Bagi yang mampu, wajib berbagi kepada yang kekurangan (yakni) kaum dhuafa.” (YDP)

Leave a comment